Lagu Punk Lokal Terbaik [ Versi Blastinpunk ]

Sebelumnya, apa itu punk?
Sejarah singkat:
Punk adalah budaya perlawanan.
Perlawanan terhadap kapitalis, aparat, pendindas,pemerintah korup!
Suara pemberontakan itu pun menggema menjadi karya yang tersamar dalam sebuah lagu.
Berikut adalah lagu-lagu punk yang Kick ass! Versi Blastinpunk!



1. Puppen - Atur Aku
Kau halangi aku dalam berjalan,
jatuhkanku bila memang kau mampu,
Selalu ada saja yang membayang,
Siapa kamu atur jalan hidupku? Ke*parat!
****
Sekalipun telah bubar lagu ini selalu jadi lagu wajib di setiap tongkrongan,
Mang arian13 ( sekarang vokalis seringai ) berhasil menularkan semangat tentang menolak berada di atas kaki orang lain melalui lagu ini. #Absolutrespect

2. Milisi Kecoa - Ini Bukan Arab, Bung!
    
Kau paksakan budaya tapi kita bukan di arab, di zaman nabi!
Cepat-cepatlah kau mati tagih pahalamu di surga, surgamu nerakaku!!
*****
Blam! Lagu yang menceritakan tentang ketidaksukaan kawan-kawan MK terhadap kaum pemaksa kehendak yang doyan nampolin orang dengan arabnisasi-nya ( padahal bukan di arab ) terdengar jelas dalam lagu ini.
Lirik yang tajam, gitar kering serta suara vokalis yang bengal menjadikan lagu ini favorit saya dari kawan-kawan milisi kecoa


3. Jeruji - Lawan !
Kami cinta negri ini, tapi kami benci sistim yang ada, hanya ada satu kata. LAWAN!
****
Lirik yang menceritakan perlawanhan terhadap semua penindasan ini terangkai rapih menjadi sebuah lagu yang berbalut raungan distorsi yang memacu adrenalin!


4. Kontrasosial - Manifest

Mencoba hidup meski saatnya untuk mati!
****

Singkat, Padat, Jelas, dan menghantam!
Lirik dari kawan-kawan kontrasosial ini mengajarkan kita untuk tetap selalu ada, teguh berdiri meski telah usang.


5. Rosemary - Punk rock show




we need the punk rock show!

****
Lagu ini menjadi lagu pembangkangan rosemary terhadap acara televisi yang isinya hanya politik politik, korupsi korupsi.
Eta deui eta deui, bosen anying! <
mungkin ini kasarnya ( hahaha )
Lagu yang di iringi nuansa ska, dan vokal yang serak-serak khas om ink berhasil menjadikan lagu ini sebagai anthem di setiap gigs rosemary.

6. Desalukanegara - mereka yang berdasi

Mereka yang berdesa ternyata yang membodohi!
****

Di dalam lagu ini terdengar jelas kegelisahan dari desalukanegara tentang mereka para wakil rakyat,
Yang kaya raya di atas penderitaan rakyat,
Yang buncit di atas rakyatnya yang kelaparan,
Yang memakai baju rakyat untuk memperkaya diri sendiri.
Sarta marta memperjelas kondisi negara yang ada di bawah kaki koruptor.<b/>


Sekian post saya kali ini tentang lagu punk yang enak di dengar dan di resapi.
mohon maaf jika ada tutur kata atau semua kekurangan di dalam tulisan ini, untuk link download akan segera di update :D</b>
Cheers blastinpunk!

Tag: lagu punk terbaik, band punk, punk, lagu keras, desalukenegara

Posting Komentar

0 Komentar